CARA MEMPERBAIKI KABEL HEADSET EARPHONE YANG PUTUS

Bahan - bahan
1.
Siapkan
Earphone/headset anda yang putus.
2.
Siapkan
pula hijack untuk menghubungkan pada handphone anda. (jika tidak punya silahkan
beli di toko elektronik, biasanya berkisar antara Rp. 5000,- / Rp.7000,-)
3.
Siapkan
pula alat seperti : gunting, korek, lilin, serta solasi isolator.
Caranya
1.
Ambil
bagian earphone/headset yang putus, potong dan kupas bagian luar ujung pada
kabel. (kupas luarnya saja jangan dalamnya)
2.
Kupas
juga ujung kabel hijack yang ingin dipasang.(seperti steps 1)
3.
Didalamnya
akan ada terdapat tembaga , bakar semua tembaga tersebut lalu kerik secara
hari-hati agar bagian tembaga tidak terputus.
4.
Pasang
kabel itu dan sambungkan dengan kabel ujung hijack (sesuai warna) dengan cara
melilitkan kedua kabel yang seuai warna agar tersambung dengan kuat.
5.
Setelah
disambung luangkan waktu sejenak untuk memeriksa apakah earphone/headset anda
hidup? Jika belum silahkan ulangi dan periksa dengan teliti apakah terdapat
kabel yang terputus?
6.
Jika
sudah benar-benar menyala dan kuat lilitan pada kabelnya yang tersambung
tersebut, lalu lem dengan solatip isolator agar menempel dengan kuat.
7.
Bingo!
Selesai sudah tutorial ini.
Untuk bagian
kabel yang tidak ada pasanganya seperti warna : biru, ungu ataupun warna lainya
(selain warna emas, merah dan hijau) tidak perlu di pasang. Itu mungkin bagian
earphone/headset ada mic (input suara). Tetapi terserah anda jika ingin
memasang mic tersebut beli kabel hijack konektor yang terdapat mic nya. Lalu sambungkan
sesuai warna.
Oke? Selesai
sudah Cara memperbaiki kabel headset/earphone yang putus pada smartphone,
handphon. Semoga bermanfaat bagi anda para pembaca.